Saturday, 18 May 2024
above article banner area

Mutiara Hikmah di Jumat 5 Mei 2017

Selamat hari jumat teman, mari kita raih kemuliaan dengan amalan mulia dihari jumat yang mubarokah ini. Banyak amalan yang disunnahkan pada sayyidul ayyam ini, diantaranya yaitu memperbanyak mambaca sholawat dan istighfar. Kami ini saya akan menyampaikan satu perkataan/qoul sahabat Nabi Muhammad.

يقول عمر بن الخطاب رضي الله عنه : لقد كان في الأرض أمانان من عذاب الله .. رفع الأول وبقي الثاني ! فأما الأول : فكان وجود رسول الله صلى الله عليه وسلم بين الناس .. “وماكان الله ليعذبهم وأنت فيهم” وأما الثاني : فهو “الاستغفار” .. “وما كان الله معذبهم وهم يستغفرون” فلا تترك الاستغفار أبداً .. ولاتنسى أن لك مثل أجر المستغفرين بسبب تذكيرك , غفر الله لي ولكم

Sahabat Umar RA pernah berkata: Bahwasanya dimuka bumi ini ada dua keamanan sehingga terjauhkan dari adzab Allah. Keamanan yang pertama sudah diangkat oleh Allah, tinggal keamanan yang kedua. Tidak lain keamanan yang pertama adalah adanya Rosulullah SAW diantara manusia. “Allah tidak akan memberikan adzab suatu kaum sedangkan engkau (Muhammad) berada di antara mereka”.
Dan adapun yang kedua adalah Istighfar. “Niscaya Allah tidak akan menurunkan adzab selama manusia senantiasa beristighfar”.
Oleh karenanya jangan lupa kita membaca istighfar.
Astaghfirullahal adzim wa atubu ilaik.
Jumah Mubarokah teman.

Share
below article banner

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *